E-SISWA : Unsur-Unsur Gambar
23 Januari 2020
Tulis Komentar
E-SISWA | Gambar diatas adalah gambar bentuk objek tiga dimensi. Gambar itu adalah gambar buah-buahan. Buah-buahan itu berada pada sebuah keranjang.
Nah, berdasarkan contoh gambar tersebut, dapat disimpulkan bahwa dalam sebuab gambar terdapat sejumlah unsur, yaitu :
1. Titik
Titik merupakan unsur gambar yang paling mendasar. Titik merupakan unsur dasar gambar yang paling kecil. Pada dasarnya semua gambar yang akan diwujudkan dimulai dari titik.
2. Garis
Garis merupakan unsur yang terbuat dari rangkaian titik-titik yang terjalin memanjang menjadi satu. Garis mempunyai dimensi memanjang dab arah tertentu.
Bentuk garis bermacam-macam. Ada garis pendek, panjang, lurus, tipis, vertikal, horizontal, melengkung, berombak, halus, tebal, miring, patah-patah, dsb.
4. Bidang
Bidang merupakan unsur gambar yang terjadi karena pertemuan dari beberapa garis. Bidang dibatasi oleh kontur (garis bentuk) yang membentuk sebuah gambar dua dimensi.
5. Bentuk
Bentuk merupakan unsur gambar yang terbentuk karena ruang atau volume.
6. Warna
Warna merupakan unsur gambar yang terbuat dari pigmen (zat warna). Warna terbagi berdasarkan jenis warna, sifat warna dan makna dari warna.
7. Tekstur
Tekstur merupakan keadaan permukaan suatu benda. Terdapat 2 macam terkstur dalamm dalam, yaitu tekstur nyata dan semu
8. Teksur
Gelap terang merupakan keadaan suatu bidang uang dibebankan dengan warna tua untuk gelap dan warna muda untuk terang. Adanya gelap terang ini disebabkan oleh perbedaan warna atau berpengaruh dari cahaya.
9. Ruang
Ruang merupakan bagian yang mencerminkan tempat atau lokasi wujud benda atau objek yang akan digambar.
Ruang tediri atas dua bagian, yaitu ruang positif dan uang negatif. Ruang yang telah diisi atau ditempati oleh wujud dinamakan ruang positif. Ruang yang mengelilingi wujud bentuk dinamakan ruang negatif. Unsur ini merupakan pembentuk gambar menjadi 3 dimensi.
Belum ada Komentar untuk "E-SISWA : Unsur-Unsur Gambar"
Posting Komentar